Mandi Sehat

Bagi kita yang sehat, mandi adalah suatu kegiatan rutinitas yang dilakukan 2-3 kali sehari, pagi-siang-malam. Mandi tidak hanya sekedar membilas tubuh, menyabuni tubuh agar bersih tetapi manfaat yang hakiki adalah banyak penyakit yang bisa disembuhkan dengan mandi apabila mandi dilakukan dengan cara benar dan waktu yang tepat.
Bagaimana dan kapan mandi yang benar dilakukan :
  1. Mandi dengan cara berendam dalam bak air baik dengan air hangat maupun dengan air dingin; Pada Mandi siang sebaiknya pakai air dingin sedangkan pada malam hari sebaiknya memakai air hangat (250-300 Celcius).
  2. Mandi di pancuran, baik di kamar mandi (kalau ada) atau pancuran pada saat hujan; Pada saat hujan siang/sore hari sebaiknya sekali waktu mandi dan cari pancuran yang airnya tidak begitu besar, karena akan menurunkan tensi dan beban pikiran yang ada di benak kita, juga akan merasa lebih ringan setelah setelah selesai mandi hujan. Selesai mandi hujan jangan lupa dibilas dengan air bersih supaya lebih hangat. Lima sampai Sepuluh menit setelahnya akan lebih terasa hangat dan perut terasa lapar dan ingin makan atau ngemil. Bahkan ada suatu terapi bagi orang sakit tertentu untuk mandi air pancuran saat hujan.Ternyata manfaat dan khasiat air hujan banyak sekali dan akan diulas tersendiri.
  3. Mandi air laut. Bagi orang yang sakit stroek ringan sebaiknya melakukan terapi mandi di laut. Dianjurkan oleh orang-orang yang sudah sembuh sebaiknya dilakukan antara jam 03.00-05.00. Banyak yang sudah berhasil.
  4. Lap dengan handuk yang bersih.


Related Post:

Mau berbagi pengalaman tentang Tips Kesehatan ...

Tidak ada komentar: