Manfaat dan khasiat Kelapa

Kelapa adalah pohon yang serba bermanfaat. Dari daun, buah, batang dan akarnya pun dapat berguna. Buah dan airnya dapat dikonsumsi, daun, batok dan akarnya dapat dibuat hiasan. Pada musin ketupat janurnya dipakai sebagai medianya. Batang pohon dipergunakan sebagai perabot rumah bahkan di daerah tertentu dipergunakan sebagai kusen pintu dan jendela. Batok kelapa juga bisa sebagai bahan bakar. Sabut Kelapa (cocofiber) dan Serbuk Sabut (cocopeat) dapat diekspor ke luar negeri (China dan Hongkong).

Buah dan air kelapa selain bermanfaat seperti diatas juga berkhasiat sebagai terapi pengobatan. Air kelapa kopyor baik dikonsumsi oleh Ibu hamil, dikalangan masyarakat dipercaya air kelapa dapat membuat si jabang bayi dalam perut berkulit putih bersih. Air kelapa juga selain untuk pengobatan, ternyata juga berkhasiat untuk kesehatan.

Daging buah kelapa muda misalnya, kaya akan kalori terutama dari karbohidrat. Protein kelapa, dibandingkan dengan kacang-kacangan, lebih baik dalam hal asam amino isoleusin, leusin, lisin, threonin dan valin. Adapun analisa nilai nutrisi daging buah kelapa yang berumur 8 bulan adalah kadar air 90,60% - kalori 437 kkal/100 g - minyak 26,67% - protein 10,67% - serat kasar 3,98% - totalkarbohidrat 38,45% - pati 13,53% - gula sebagai glukosa 24,92%

Sementara komposisi asam amino daging buah kelapa adalah isoleusin 2,5 g/16 g N - leusin 4,9 g/16 gN - lisin 2,7 g/16 g N - metionin 1,5 g/16 g N - threosin 2,3 g/16 g N - tripthopan 0,6 g/16 g N - valin 3,8 g/16 g

Sedangkan kandungan Mineral utamanya adalah :

Fe (17 ppm), S (4 ,4 ppm), Cu (3 ,2) , P (2.4 ppm). Kandungan vitamin pada buah meliputi vitamin C (10 ppm), vitamin B(15 IU), dan vitamin E (2 ppm). Minyak kelapa sangat mudah dicerna dan diabsorbsi tubuh karena mengandung trigliserida yang tersusun dari lemak rantai sedang ( C6- C12). Komposisi asam lemak dalam minyak kelapa adalah C8 5- %, C 10 6 - 10 % dan C 12 44 - 45 % (total 55- 65 % asamlemak rantai sedang). Trigliserida asam lemak rantai sedang dapat digunakan untuk mengatasi hiperlipidemia dan kegemukan serta dapat digunakan dalam ransum untuk pasien pasca bedah dan bayi premature. Daging buah kelapa juga mengandung 0 ,2 mg vitamin E (sebagai tokoferol), namun proses produksi minyak secara konvensional yang biasanya mengaplikasikan panas dan tekanan, mengurangi kandungan tokoferol dalam hasil akhir. Kandungan vitamin E optimum dapat diperoleh melalui perbaikan proses, yaitu dengan proses sentrifugasi santan dan produk yang dihasilkan dikenal dengan nama virgin oil. Virgin oil mempunyai aroma kelapa segar. Saat ini Virgin oil yang lebih dikenal dengan VCO ( VirginCoconut Oil ) diyakini manfaatnya untuk mengatasi penyakit kanker bahkan dianggap lebih ampuh dibandingkan dengan buah merah ( Pandanus conoideus ). A ir kelapa muda (7 - 8 bulan) mengandung protein 0 ,13 g, minyak 0 ,12 g, karbohidrat 4 ,11 g, mineral Ca 20 mg, Fe 0 ,5 mg, vitamin asam askorbat 2 ,2 - 3 ,7 mg dan air95 ,01 / 100 g


Lebih lanjut tentang: Khasiat Buah Kelapa Hijau


Batok : Spoiler

janur : Spoiler

Cocopeat : Spoiler

Sabut Kelapa : Spoiler

Berikut berbagai penyakit yang dapat diobati dengan air kelapa :

  1. Gatal-gatal; Rendam satu genggam beras dalam air kelapa muda yang masih berada dalam tempurung selama 5-7 jam hingga beras terasa asam. Lalu giling beras itu hingga halus (menjadi tepung). Kemudian oleskan bahan tersebut pada bagian tubuh yang gatal, eksim, luka, atau telapak kaki pecah. Lakukan setiap hari selama 3-4hari.
  2. Luka bakar; Campurkan sejumput bubuk kunyit dan air kapur sirih dengan air kelapa. Oleskan bahan tersebut pada bagian yang terkena luka baker.
  3. Demam berdarah; Minum air kelapa mudah hijau yang dicampur dengan air perasan jeruk nipis secara teratur dan rutin 2 kali sehari (pagi dan sore).
  4. Cacingan pada anak; Berikan air kelapa muda yang diberi sedikit sari jeruk sitrun kepada anak yang mengalami gangguan cacingan.
  5. Kelelahan,letih, lesu; Minum air kelapa mudah hijau yang dicampur sedikit gula,tambahkan es jika perlu
  6. Keracunan; Minum air kelapa hijau ( 1 buah diminum habis)
  7. Sakit panas dalam; Air kelapa hijau (1 buah) dicampur 1 butir telor ayam kampung mentah, diaduk sampai rata dan diminum siang hari.
  8. Sakit panas; Air kelapa muda (1 buah) dicampur 1 sendok madu, diaduk rata
    Untuk dewasa: 2 kali sehari, pagi dan sore.
    Untuk balita: 2 kali sehari, 1/2 cangkir teh
  9. Kencing batu; Air kelapa hijau (1 buah) dicampur 1 butir telor ayam kampung mentah, diaduk sampai rata danminum secara teratur. Rutin minum 2 kali sehari, pagi dan sore.
  10. Mengurangi sakit waktu haid; 1 gelas air kelapa hijau dan gula aren secukupnya, dicampur dan diaduk rata.
    Minum 2 kali sehari 1 gelas, pagi dan sore, selama 3 hari berturut-turut.
  11. Influenza; 1/4 butir buah kelapa dan 1 rimpang kencur sebesar ibu jari, hasil parutan keduanya dicampur rata, ditambah 1 gelas air masak dan peras. Airnya diminum.
  12. Morbili ;2 helai daun kelapa kering, 1/2 genggam daun korokot, 1/2 rimpang dringo bengle, 1/2 genggam daun petai cina, adas pulawaras secukupnya, bahan-bahan tersebut ditumbuk bersama sampai halus dan gunakan sebagai bedak untuk seluruh tubuh.
  13. Mengusir cacing kremi; 1/4 butir buah kelapa dan 1 buah wortel, hasil parutan dicampur, ditambah 1 gelas air masak, diperas dan disaring. Diminum malam hari menjelang tidur.


Related Post:

Mau berbagi pengalaman tentang Buah Sehat ...

2 komentar:

Unknown mengatakan...

Blognya sangat bermanfaat...
Salam Blogger :
Blog Nano Yulianto

Abdul Hamid mengatakan...

Terima Kasih atas kunjungannya..
Salam Blogger...